Guru adalah kunci dalam kesuksesan pembelajaran siswa, banyak riset menyebutkan 51% kualitas pembelajaran sangat ditentukan oleh faktor guru, oleh sebab itu guna mengapresiasi potensi, kreasi, dan inovasi para guru Dina Pendidikan Kota (Dispendik) Surabaya akan menyelenggarakan sejumlah lomba.
Kepala Dispendik Surabaya Ikhsan mengemukakan dalam kegiatan apresiasi guru tersebut terdapat sejumlah lomba diantaranya lomba pengembangan media/karya inovasi, lomba penyusunan bahan, serta lomba karya penelitian guru.
“Pendaftaran online lomba-lomba mulai dibuka pada 1 – 27 Oktober 2018 mendatang”, ujar Ikhsan, ketika memberikan kepada para panitia lomba apresiasi guru, Kamis (20/09/2018).
Mantan Kepala Bapemas dan KB Kota Surabaya itu menambahkan gelaran lomba inovasi guru sekaligus menyambut Hari Guru pada bulan November mendatang. Selain lomba kegiatan apresiasi guru juga terdapat pemberian penghargaan guru, pagelaran karya kreasi guru, dan forum ilmiah guru.
Pria berkacamata minus itu menyampaikan tujuan dari pada gelaran apresiasi guru ini adalah pertama memfasilitasi guru untuk mengembangkan bakat dan potensi guru dalam membuat karya pembelajaran, kedua mengapresiasi guru yang membuat karya pembelajaran, ketiga merupakan wadah untu mendiseminasikan berbagai hasil karya, serta keempat memfasilitasi pengembangan keprofesionalan berkelanjutan (PKB) sebagai persyaratan pengembangan karir guru.
Sementara itu, Kepala Bidang GTK Mamik Suparmi menerangkan berdasarkan UU No 14/ 2005 Pasal 14 ayat 1b, setiap pendidik memiliki kesempatan untuk mendapatkan penghargaan dari pemerintah, oleh sebab itu pemerintah membuatkan wadah dalam mengapresiasi potensi guru itu. Menurutnya, wadah semacam ini sangat penting karena guru memiliki keterbatasan waktu, kesempatan untuk meningkatkan kompetensinya secara berkelanjutan.
“Kami berharap melalui wadah ini nantinya akan lahir karya-karya pembelajaran yang luar biasa dari guru Surabaya untuk menjadi mutu serta kualitas pendidikan menjadi lebih baik”, terang Mamik.
Ia juga berujar bahwa informasi pendaftaran ataupun informasi terkait lomba apresiasi guru ini dapat diakses oleh masyarakat melalui laman www.dispendik.surabaya.go.id ataupun media sosial milik Dispendik Surabaya. (Humas Dispendik Surabaya)