Pagi ini Pemerintah Kota Surabaya bersama Dinas Pendidikan Kota Surabaya menggelar kegiatan rutin tahunan yaitu Workshop Peningkatan Kompetensi Instruktur dan Peserta Didik LKP Senin (09/04/2018).
Dalam workshop kali ini, Dinas Pendidikan mengambil tema Program Kecantikan Kulit, Tata Kecantikan Rambut, Tata Rias Pengantin, dan Hantaran.
Bertempat di Gedung Wanita Candra Kencana, kegiatan yang diikuti oleh ratusan wanita dari PKK se-Kota Surabaya itu mampu membuat suasana menjadi meriah. Kegiatan Workshop Peningkatan Kompetensi Instruktur dan Peserta Didik LKP dibuka dengan sambutan dari Kepala Bidang Paud Dikmas, Pendidikan Kesehatan, dan Olahraga Pemuda Siti Aisyah Agustin.
Dalam sambutannya Siti Aisyah mengatakan bahwa Workshop ini bertujuan untuk mengasah keterampilan ibu-ibu PKK dan juga untuk melatih masyarakat apabila ingin membuka usaha di bidang kecantikan.
“Workshop ini diadakan mulai dari tanggal 9 hingga 18 April mendatang. Ada banyak sekali materi yang akan disampaikan pada workshop kali ini. Salah satunya materi yang disampaikan pada hari ini adalah tentang kecantikan kulit yang pastinya akan bermanfaat untuk anda sekalian” ujar Siti Aisyah.
Selain sambutan dari Siti Aisyah, ada pula sambutan dari Komisi D DPRD Kota Surabaya yakni Agustin. “Kegiatan Workshop seperti ini banyak sekali manfaatnya, salah satunya menambah ilmu ibu-ibu sekalian apabila ingin buka usaha rias pengantin dan sebagainya. Semoga kegiatan ini mampu menambah ilmu kita dalam dunia kecantikan” kata Agustin.
Workshop Peningkatan Kompetensi Instruktur dan Peserta Didik LKP dengan tema Program Kecantikan Kulit, Tata Kecantikan Rambut, Tata Rias Pengantin, dan Hantaran akan berlangsung hingga sore nanti dengan narasumber-narasumber yang telah disediakan oleh Dinas Pendidikan Kota Surabaya. (Humas Dispendik Surabaya)