Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jatim melakukan roadshow sosialisasi anti narkoba. Pada Jumat (4/10/2019), sosialisasi dilakukan di SDN Kapasari I Surabaya dengan menggandeng pendongeng Kak Harris dengan boneka lucunya Ayis.
Salah satu perugas BNNP Lorent mengatakan, peredaran narkoba belakangan ini cukup meresahkan dengan menyasar banyak kalangan, mulai anak-anak sampai dewasa, kaya maupun miskin. Dengan aksi sosialisasi, diharapkan dapat mengurangi dan mencegah bahaya narkoba.
“Dalam aksi ini kita mencoba untuk menggandeng Pendongeng Nasional yang sudah tidak asing lagi Kak Harris dengan boneka lucunya Ayis untuk memberikan sosialisasi dengan metode mendongeng,” katanya.
Kepala SDN Kapasari 1 Dewi Chodidjah menambahkan, pihaknya mengapresiasi sosialisasi yang dilakukan BNNP. Hal ini dapat memberi pemahaman lebih dalam tentang bahaya narkoba kepada anak-anak.
“Kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan dari BNNP ini sangatlah menarik dan unik karena dengan menggunakan metode mendongeng yang unik dan anak-anak terkesan senang dan ceria,” terangnya.
Masuknya sosialisasi ke sekolah-sekolah ini merupakan upaya BNNP memerangi narkotika yang sudah menjalar ke berbagai kalangan. Apalgi, kegiatan ini disaksikan langsung sekitar 500 yang terdiri dari siswa, guru dan orang tua siswa yang kebetulan ingin menjemput anak-anaknya di sekolah.
“Saya bangga dan sangat bersyukur sekali saya bisa lebih dekat dengan anak-anak dalam pencegahan narkotika,” jelas Kak Harris.
Harris menambahkan, dalam sosialisasi ini dirinya ingin membuktikan kalau anak Indonesia bebas dari narkoba. “Saya menginginkan masyarakat yang ada di seluruh nusantara, ayo kita selamatkan generasi penerus kita dari bahaya narkotika. Kalau bukan kita siapa lagi,” pungkasnya. (Humas Dispendik Surabaya)