Meski memperoleh juara 2 guru berprestasi tingkat nasional yang diadakan beberapa pekan lalu di Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Nasional (Kemendiknas) RI di Jakarta, namun semangat para guru berprestasi untuk terus berjuang memajukan pendidikan di kota tidak pernah luntur.
Dengan didampingi Kasi. Tenaga Fungsional Dispendik Surabaya Drs. Andi Pramono, ketiga guru berprestasi yang semuanya memperoleh juara 2 guru berprestasi tingkat SD, SMP dan pengawas TK/SD tingkat nasional, berkunjung ke Kantor Dinas Pendidikan Kota Surabaya (Dispendik) Jalan Jagir Wonokromo 354-356 Surabaya.
Kedatangan para guru dan kepsek yang berhasil mewakili Jatim ke tingkat nasional, yakni Sastro, M.Pd Guru SDN Kandangan I, Dra. Hj. Triwahjuni Handajani, MM Kepsek SMPN 36 dan Dra. Munaiyah pengawas TK/SD diterima langsung oleh Kepala Dispendik Surabaya Dr. Ikhsan, S.Psi, MM.
Munaiyah, pengawas TK/SD menuturkan bahwa saingan terberat dalam guru berprestasi tingkat nasional yakni propinsi Jawa Tengah yang telah menyabet juara 1 guru berprestasi tingkat nasional. “Kami hanya terpaut tipis dengan Jateng”.
Sementara itu, Kadispendik Ikhsan terus memotivasi para guru berprestasi untuk terus berupaya mengembangkan dan memajukan mutu dan kualitas pendidikan di Surabaya sehingga kedepannya nanti Surabaya menjadi barometer pendidikan nasional. “Para guru ini, nantinya bisa menularkan pengalamannya kepada guru lainnya, sehingga kedepannya nanti lebih siap dalam mengikuti guru berprestasi, baik itu tingkat provinsi maupun nasional”. (Humas Dispendik Surabaya)