Dalam rangka mempersiapkan para siswa menyambut dua event besar sekaligus, yakni peringatan 10 Nopember dan Gebyar Yayasan Jantung Indonesia, Dinas Pendidikan Kota (Dispendik) Surabaya melatih tari dan senam kepada para siswa SD, SMP, dan SMA setiap minggunya di aula belakang dan halaman kantor Dispendik Surabaya.
Kasi Kesenian dan Olahraga Damaris Padmiasih mengungkapkan, sedikitnya 156 siswa dan guru kami latih tari Prajurit Sawunggaling dalam rangka persiapan menyambut Upacara peringatan 10 Nopember yang akan berlangsung di Halaman Taman Surya.
Sedangkan untuk mempersiapkan Gebyar acara Yayasan Jantung Indonesia, Dispendik setiap minggunya melatih 45 peserta yang terdiri dari siswa-siswi SD, SMP dan SMA. Mereka dilatih tentang senam aoerobik dan berbagai jenis modofikasi senam lainnya, sehingga pada hari-H nya nanti mereka telah siap. (Humas Dispendik Surabaya)