Tadi siang, bertempat di gedung aula belakang. Dinas Pendidikan Kota (Dispendik) Surabaya selenggarakan lomba inovasi pembelajaran bagi para guru TK. Kegiatan tersebut merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati hari anak nasional (HAN).
Sebanyak 31 peserta yang sebagian besar berasal dari para guru TK dengan penuh percaya diri mempresentasikan hasil karyanya di hadapan para juri. Mereka juga perwakilan dari masing-masing kecamatan yang tersebar di wilayah Surabaya.
Pada kesempatan ini, Sri Puji Astuti salah satu peserta yang berasal dari TK Ainur Rohim kecamatan Benowo, mempresentasikan hasil karyanya, yakni “Wayang Karnel” (kardus dan kain flanel). Wayang yang berbahan dasar kardus dan kain flanel tersebut mampu memukau puluhan peserta dan para juri.
Suyatno, juri lomba inovasi pembelajaran yang berasal dari UNESA, menuturkan bahwa para guru TK Surabaya sangat kreatif dalam membuat sebuah media pembelajaran yang mampu menarik perhatian.
Dengan demikian diharapkan nantinya para siswa dapat lebih bersemangat dalam menyimak kegiatan pembelajaran melalui inovasi-inovasi pembelajaran yang telah dihasilkan oleh para guru-guru TK ini. (Humas Dispendik Surabaya)