Suasana Upacara Bendera pada Senin pagi (2/2) di SMPN 23 tampak berbeda dengan upacara pada hari Senin sebelumnya. Rangkaian acara upacara sebenarnya tak berbeda dengan upacara pada hari Senin lainnya, yang berbeda adalah pembina upacaranya. Kalau upacara sebelumnya yang menjadi pembina adalah para guru secara bergiliran, pada upacara kali ini yang tampil menjadi pembina upacara adalah Binti Rochmah, Anggota DPRD Kota Surabaya, Komisi B.
Sebagai seorang Alumnus SMPN 23 Angkatan Tahun 1987, Binti turun ke almamaternya dalam rangka turut memberikan motivasi dan inspirasi kepada para siswa agar kelak mereka menjadi anak-anak yang sukses, anak-anak yang berguna, dan anak-anak yang dapat dibanggakan.
Dalam kata sambutannya, Binti menuturkan bahwa untuk menjadi sukses dan berhasil seseorang harus mempunyai tekad yang kuat dan mempunyai Janji Hati teguh.
Dengan mengepalkan tangan kanan, diletakkan di dada kiri, tepat di jantung, Binti mengajak peserta upacara untuk mengucapkan Janji Hati. Peserta upacara yang terdiri atas siswa Kelas VII, Kelas VIII, dan Kelas IX yang berjumlah 1089, bagaikan koor, yang kompak menirukan ucapan janji : “Aku bertekad, bahwa aku akan menjadi manusia yang berguna bagi nusa, bangsa, dan negara, serta berguna bagi lingkungan sekitar. Aku berjanji, bahwa aku akan menjadi kebanggaan bagi orangtua dan para guru.”
Binti menambahkan bahwa untuk menjadi orang yang sukses, ada 3 syarat yang harus dipenuhi. Pertama, seseorang harus berbakti kepada kedua orangtua dan guru. Kedua, Belajar giat, tekun, tanpa mengenal lelah. Dan ketiga, jangan lupa selalu berdoa kepada Allah SWT.
Pada hakekatnya semua manusia diberikan kesempatan yang sama, tinggal manusianya mau atau tidak untuk berubah menjadi lebih baik agar menjadi sukses, imbuhnya.
Disela-sela kunjungannya, Binti memberikan sumbangan berupa sejumlah koleksi buku untuk Perpustakaan SMPN 23. Dengan didampingi Elly Dwi Pudjiastuti, Kepala SMPN 23, Binti mengunjungi Taman Bacaan DPR (Di Bawah Pohon Rindang), Taman Bacaan DPS (Di Bawah Pohon Sapu Tangan), Sudut Baca Rokhani, Taman Baca Toga, dan Taman Baca Kelas. (Humas Dispendik Surabaya)