Dalam rangka tutup tahun buku 2012. Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) “Sejahtera” Dinas Pendidikan Kota Surabaya mengadakan rapat anggota tahunan (RAT) di aula belakang, kantor Dinas Pendidikan Kota Surabaya.
Rapat anggota tahunan 2012 Koperasi “Sejahtera” Dinas Pendidikan Kota Surabaya, dibuka secara resmi oleh Kabid Ketenagaan Dispendik Surabaya Ir. Yusuf Masruh, MM, mewakili Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya, serta didampingi Ketua KPRI “Sejahtera” Dinas Pendidikan Kota Surabaya H. Miskan.
Dalam kesempatan ini Miskan mengungkapkan, bahwa selama tahun 2012 Koperasi “Sejahtera” Dinas Pendidikan Kota Surabaya memperoleh saldo bersih sejumlah Rp. 135.282.635,- setelah di potong piutang. Miskan juga, mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada para anggota koperasi karena, telah memberikan kepercayaannya dalam memajukan Koperasi “Sejahtera” Dinas Pendidikan Kota Surabaya.
Sebagai rasa wujud syukur dan terima kasih kepada para anggotanya. Koperasi “Sejahtera” Dinas Pendidikan Kota Surabaya membagikan door prize kepada para anggotanya. Tapak Ibu Dyah dari bidang Sekretariat Dinas Pendidikan Kota Surabaya, menerima door prize utama, yang berupa perlengkapan tidur (spring bed). (Humas Dispendik Surabaya)