Dalam rangka penghitungan jumlah mahasiswa, yang akan di terjunkan melakukan pendampingan para guru untuk membuat bahan ajar multimedia. Dinas Pendidikan Kota Surabaya mengundang para mahasiswa dan dosen dari universitas-universitas, melakukan koordinasi bersama terkait pendampingan guru oleh para mahasiswa dalam membuat bahan ajar multimedia.
Bertempat di aula belakang Dinas Pendidikan Kota Surabaya, rapat koordinasi dengan para mahasiswa dan dosen dilaksanakan. Rapat koordinasi dengan para mahasiswa dan dosen ini, dipimpin oleh Kabid. Ketenagaan Ir. Yusuf Masruh didampingi Kasi Tenaga Fungsional Dispendik Surabaya Drs. Andi Pramono.
Dalam rapat ini, bertujuan untuk menyamakan visi dan misi dalam hal pembuatan multimedia oleh guru, yang akan didampingi para mahasiswa dari berbagai universitas, serta pada kesempatan ini, juga dilakukan perhitungan sementara terhadap jumlah kuota mahasiswa yang akan melakukan pendampingan para guru dalam hal membuat bahan ajar multimedia. (Humas Dispendik Surabaya)