Kepada
Yth. Bpk/Ibu
1. GURU TK/SD/SMP NEGERI & SWASTA
2. Kepala TK/SD/SMP NEGERI & SWASTA
di –
SURABAYA
Menindaklanjuti Surat dari Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, Kementerian Pendidikan. Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor: 0067/B.B3/GT.03.15/2022 , tanggal 6 Januari 2022, hal: Pengumuman Kelulusan Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 2
. Sehubungan dengan itu, terdapat beberapa informasi yang perlu kami sampaikan:
1. Jumlah peserta yang mengikuti pendidikan guru penggerak angkatan 2 yang dimulai pada bulan April 2021 adalah 2.800 peserta, berdasarkan surat Pengumuman Hasil Seleksi Calon Peserta Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 2, Nomor : 1372/B.B2/GT.03.15/2021, tertanggal 26 Maret 2021 ditambah dengan 340 peserta yang berasal dari angkatan 1. Sehingga total CGP Angkatan 2 berjumlah 3.140 orang.
2. Jumlah peserta yang dinyatakan “LULUS” sebanyak 3.004 peserta, yang ditetapkan berdasarkan rapat pleno kelulusan Pendidikan Guru Penggerak angkatan 1 tertanggal 24 Desember 2021. Daftar kelulusan dapat dilihat pada LAMPIRAN 2;
3. Kriteria kelulusan merujuk pada Keputusan Direktur Jendral Guru dan Tenaga Kependidikan nomor : 1917/b.b1/hk.01.01/2021 tentang pedoman Pendidkan Guru Penggerak.
Atas perhatian dan kerja sama Saudara, kami sampaikan terima kasih.
Surat Edaran dapat diunduh pada di : SINI
Daftar nama Hasil Seleksi Calon Peserta Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 2, dapat di unduh di : SINI