Sebanyak enam siswa asal SMPN 1, siang tadi Senin (12/11/2018) kunjungi Dinas Pendidikan Kota Surabaya (Dispendik). Mereka datang dengan didampingi kepala sekolah dan guru.
“Kami ingin pamit dan mohon doa karena akan mewakili Surabaya maju ke tingkat nasional,” kata Titik Sudarti Kepala SMPN 1.
Titik mengutarakan akan mengirimkan 6 siswa dalam ajang LPB tingkat nasional. Mereka adalah Hafuza Sandi Akmal dan Airlangga Sholehan (Matematika), Muhammad Attariza Wanggono (Fisika), Jacky Setiawan dan Brizky Ananta (Computer Science), dan Firman Fathoni (Computer Science).
Sementara itu, Kepala Dispendik Surabaya Ikhsan mengutarakan bahwa ini merupakan upaya sekolah-sekolah dalam mengembangkan bakat dan potensi anak, baik di bidang akademis maupun non akademisnya sehingga mereka dapat meraih keberhasilan.
Ikhsan berpesan agar para siswa tidak mudah puas dengan apa yang telah dicapai, terus berusaha memperoleh hasil yang terbaik sehingga kedepan mampu bersaing dengan para siswa dari negara-negaara lain.
“Kami ingin para siswa Surabaya mampu berprestasi tidak hanya tingkat nasional, namun hingga ke tingkat internasional”, jelas Ikhsan. (Humas Dispendik Surabaya)