Kekayaan budaya nasioanal perlu untuk kita jaga dan lestarikan bersama. Kali ini, dalam rangka mewujudkan kelesterian budaya bangsa dan turut menjaga warisan budaya nasional. SMP Santa Maria Surabaya mengadakan kegiatan lomba yang bertema tentang “Lomba Keroncong Kontemporer tingkat SD dan SMP se Jawa Timur”. Keroncong merupakan salah satu musik tradisional yang berasal dari Pulau Jawa, oleh karena itu kita patut dalam menjaga kelestarian budaya bangsa.
Dalam kegiatan “Lomba Keroncong Kontemporer tingkat SD dan SMp se Jawa Timur” dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya Dr. Ikhsan, S.Psi, MM dan didampingi oleh Kasi Kesenian dan Olah Raga Dispendik Surabaya Dameris Padmiasih, S.Pd. Kegiatan Lomba Keroncong Kontemporer tingkat SD dan SMP se Jawa Timur, diikuti oleh para guru-guru SD dan SMP se Jawa Timur. Pada kesempatan ini tampak para guru dengan penuh menghayati, melantunkan sebuah lagu keroncong kontemporer yang dinyanyikan dihadapan para juri.
Semoga dengan adanya kegiatan-kegiatan seperti, kita juga dapat berpartisipasi dalam menjaga kelestarian budaya bangsa. (Humas Dispendik Surabaya)