“Bangsa yang besar adalah bangsa menghargai jasa para pahlawannya…”, itulah sepenggal kalimat yang menggambarkan betapa besarnya jasa para pahlawan untuk meraih kemerdekaan negara kesatuan republik Indonesia (NKRI) tercinta ini.
Dalam rangka memperingati hari pahlawan yang jatuh setiap tanggal 10 November. Tadi pagi, SD Muhammadiyah 26 Surabaya mengadakan kegiatan bakti sosial bersama para legium veteran Surabaya.
Kegiatan bakti sosial yang diisi dengan pengobatan gratis, pembagian sembako, dan pemberian tali asih kepada veteran dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota (Dispendik) Surabaya Dr. Ikhsan, S.Psi, MM mewakili Walikota Surabaya yang berhalangan hadir.
Dalam sambutan Walikota yang dibacakan oleh Kadispendik Ikhsan, pemerintah kota (pemkot) Surabaya memberikan apresiasi yang sangat dalam terhadap terselenggaranya kegiatan ini.
Kegiatan seperti ini dapat menanamkan kepedulian terhadap sesama sejak usia dini sehingga dapat bermanfaatan bagi kita khususnya para veteran Surabaya.
Kedepannya nanti, diharapkan melalui kegiatan bakti sosial bersama para veteran mampu mengemas visi pendidikan dan promosi kesehatan yang dimana pada akhirnya akan menuju pada perbaikan serta peningkatan kesejahteraan jangka panjang dan terarah. (Humas Dispendik Surabaya)