Untuk mencegah penyebaran penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD), para siswa beserta di SMP PGRI 6 Kota Surabaya melakukan pengabdian masyarakat. Pengabdian masyarakat ini berupa pembagian serbuk abate.
Pembagian abate dilakukan di wilayah Bulak Rukem III RT 05 RW 05 Kelurahan Wonokusumo, Kecamatan Semampir, Sabtu (5/02/2022). Para guru dan siswa didampingi langsung oleh Koordinator Perawatan Kesehatan Masyarakat Puskesmas Wonokusumo Matlilla, S.Kep., Ners.
Kepala SMP PGRI 6 Surabaya Banu Atmoko mengakatan, tujuan dari pengabdian kepada masyarakat siswa dan guru SMP PGRI 6 Surabaya ini untuk membantu Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya dalam pencegahan penyakit demam berdarah di wilayah Bulak Rukem.
“Musim penghujan biasanya identik dengan penyakit demam berdarah. Untuk itu siswa kami turun untuk membagikan abate dan memberi penjelasan cara penggunaannya kepada masyarakat sekitar,” terangnya.
Ketua RW 05 Bulak Rukem Dhofir menyambut baik ide dari SMP PGRI 6 Surabaya untuk membagikan abate dan menyosialisasikan penggunaannya. “Terima kasih, semoga bermanfaat untuk masyarakat di sini,” terangnya. (Humas Dispendik Surabaya)