Kesehatan adalah keadaan sejahtera dari badan, jiwa, dan sosial yang memungkinkan setiap orang hidup produktif secara sosial, dan ekonomis. Pemeliharaan kesehatan adalah upaya penaggulangan, dan pencegahan gangguan kesehatan yang memerlukan pemeriksaan, pengobatan dan/atau perawatan termasuk kehamilan, dan persalinan.
Pendidikan kesehatan adalah proses membantu sesorang, dengan bertindak secara sendiri-sendiri ataupun secara kolektif, untuk membuat keputusan berdasarkan pengetahuan mengenai hal-hal yang memengaruhi kesehatan pribadinya, dan orang lain. Definisi yang bahkan lebih sederhana diajukan oleh Larry Green, dan para koleganya yang menulis bahwa pendidikan kesehatan adalah kombinasi pengalaman belajar yang dirancang untuk mempermudah adaptasi sukarela terhadap perilaku yang kondusif bagi kesehatan.
Selasa (23/02) bersama Integrated Development Environment (IDE) NGO yang bergerak dibidang kesehatan dan pendidikan SMP PGRI 6 (Sepegrinam) latih para siswa belajar tentang pola hidup bersih dan sehat serta tetap peduli terhadap lingkungan.
Sugiarti, salah seorang wali kelas III yang menjadi pembina lingkungan di Spegrinam menuturkan bahwa kegiatan ini bertujuan menambah wawasan keilmuan dalam bidang kesehatan agar nantinya para siswa dapat membiasakan pola-pola hidup sehat dalam kehidupan sehari-hari.
sementara itu, aries dari ide menjelaskan kebiasaan kebiasan program integrasi pendidikan dan kesehatan, meliputi kesehatan diri dan kebersihan (diawali dari pola hidup bersih dan sehat), nutrisi ( mengkonsumsi makanan dan minuman yang benar), money sense ( kecakapan dalam mengolah keuangan ), komunikasi ( meningkatkan kepercayaan diri dalam menyampaikan gagasan dan ide), lingkungan ( mendorong anak untuk peduli lingkungan sekitar ), social skill(etika sopan santun dalam kehidupan sehari – hari).
Disamping pemberian materi, para siswa juga diajarkan permainan untuk mengasah otak baik otak kanan serta otak kiri agar konsentrasi selalu dalam menerima materi baik materi pelajaran maupun materi yang lain yaitu tentang bahaya kuman. (Humas Dispendik Surabaya)