Dinas Pendidikan (Dispendik) Kota Surabaya melalui bidang Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Masyarakat, Kesenian dan Olahraga Pendidikan (PDKOP) menyelenggarakan kompetisi bola basket jenjang SMP negeri dan swasta bertajuk Basketball Championship 2019. Pertandingan final kategori putra dan putri dipertandingkan di Lapangan Basket Kampus C Universitas Airlangga (Unair), Selasa (26/11/2019).
Basketball Championship 2019 diikuti oleh 62 tim putra dan 44 tim putri. Untuk kategori putra, juara pertama diraih SMP Petra 3, juara kedua diraih SMP Petra 1, dan juara ketiga diraih SMPN 9 Surabaya. Sedangkan kategori putri, juara pertama diraih SMPN 1 Surabaya, juara dua diraih SMP Petra 1, dan juara ketiga diraih SMPN 17 Surabaya.
Pertandingan final disaksikan langsung oleh Kepala Dispendik Kota Surabaya Supomo dan Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kota Surabaya M. Afghani Wardhana, beserta jajaran pejabat di lingkungan Dispendik Kota Surabaya.
Dalam sambutannya, Kepala Dispora Kota Surabaya yang mewakili Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, mengatakan, pembinaan olahraga, khususnya cabang olahraga basket, sungguh membanggakan. Basket mampu berprestasi dalam pekan olahraga provinsi dan nasional.
“Di setiap pertandingan olahraga, khususnya bola basket, kompetisi tingkat sekolah pasti ketat. Meskipun demikian, kita semua harus menjunjung sportivitas,” kata Afghani.
Menurut dia, di setiap pertandingan pasti ada yang kalah dan menang. Hal itu merupakan hal biasa. Namun, itu harus dijadikan motivasi anak-anak untuk terus giat berlatih. “Kami berharap muncul juara-juara baru sebagai bagian dari regenerasi atlet olahraga di Kota Surabaya,” pungkasnya. (Humas Dispendik Surabaya)