Potensi bakat dan kreatifitas siswa Surabaya bakal terus diasah Dinas Pendidikan Kota (Dispendik) Surabaya guna menghantarkan mereka menjadi orang yang sukses dikemudian hari.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kepala Dispendik Surabaya Supomo saat memberikan pengarahan kepada guru seni budaya SD dan SMP di ruang aula Ki Hajar Dewantara, Selasa (14/01/2019).
“Anak–anak kita saat butuh panggung, sehingga energinya tersalurkan, sehingga jika sejak awal ketika bakatnya diasah para siswa bisa mandiri mencari pekerjaan,” ungkap Kadispendik Supomo.
Supomo menjelaskan, untuk mendukung bakat dan kreatifitas siswa, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya akan menyediakan tempat seperti taman-taman kota hingga gedung milik Pemkot. Ia berharap nantinya setiap sekolah mampu memunculkan siswa-siswa berprestasi.
“Sekarang ini mungkin anak-anak kita sudah jenuh, kedepan mungkin mereka bisa jadi seorang penyanyi berbakat, stand up comedy, atau prestasi lainnya yang dapat menghantarkan mereka menjadi orang yang sukses karena sekarang ini orang menjadi populer itu mudah, ” terang mantan Kepala Dinsos Kota Surabaya. (Humas Dispendik Surabaya)