Sejak dilakukan pengecekan dan penyimpanan naskah ujian nasional (UN) tingkat SMP/MTs/SMPLB/Kejar Paket B di ruang Bharawira Polrestabes Surabaya Rabu (29/04) lalu. Hari ini, Sabtu (02/05) Dinas Pendidikan Kota (Dispendik) Surabaya lakukan pendistribusian naskah kepada masing-masing sub rayon untuk selanjutnya di simpan di Mapolsek.
Pendistribusian naskah UN tersebut ditandai dengan pembukaan segel dan kunci gembok ruang Bharawira Polrestabes Surabaya oleh Kepala Dispendik Surabaya Dr. Ikhsan, S. Psi, MM dan Kasatbinmas Polrestabes Suabaya AKBP Eryek Kusmayadi.
Penjagaan cukup ketat dalam pengambilan naskah ditunjukkan dengan tidak diperbolehkannya anggota ataupun ketua sub rayon masuk tanpa menggunakan ID Card (tanda pengenal) yang telah dibagikan. Selain itu, mereka juga tidak diperkenankan masuk dengan membawa tas dengan jenins apapun. Hal tersebut merupakan salah satu upaya menjaga naskah UN yang merupakan dokumen rahasia negara.
Dalam sambutannya, Eryek mengungkapkan bahwa pihak kepolisian hanya melakukan pengamanan dari luar saja serta melakukan monitoring.
Sementara itu Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dra. Eko Prasetyoningsih mengatakan, sebanyak 43.204 siswa SMP, MTS, dan SMPLB akan mengikuti UN, Senin (4/5) mendatang. Pihaknya yakin, bahwa siswa-siswi SMP sederajat di Surabaya telah siap untuk melaksanakan Ujian Nasional. (Humas Dispendik Surabaya)