Upaya peningkatan kemampuan siswa terutama dalam hal bidang akademik terus dilakukan Dinas Pendidikan Kota (Dispendik) Surabaya dalam rangka menyiapkan Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat Provinsi. Selama beberapa minggu para siswa yang lolos seleksi OSN tingkat kota mendapatkan pembekalan dan pelatihan dari tentor yang berasal dari berbagai universitas.
Kepala Bidang Pendidikan Dasar Drs. Eko Prasetyoningsih, M. Pd mengungkapkan pembekalan kepada para siswa tersebut bertujuan agar mereka lebih siap menghadapi berbagai lomba dan tidak hanya terpaku pada lomba OSN saja. Dalam pembekalan ini para siswa mendapatkan berbagai materi yang mampu mengasah kemampuan mereka.
“Diharapkan dengan pembekalan ini para siswa lebih siap menghadapi berbagai perlombaan”.
Bryan, siswa SMA Kr. Petra tampak serius menulis penjelasan dari para tentor tentang materi fisika. Sementara itu, Lucia Tirta siswi SMP IPH mengaku mendapatkan pengetahuan lebih tentang pelajaran IPS yang termasuk dalam lomba OSN. Menurutnya pembinaan ini sangat bermanfaat dalam membantu proses belajar sebagai upaya peningkatan mutu pendidikan di Surabaya. (Humas Dispendik Surabaya)