Tiga rumusan penting untuk action atau kiprah KIS (Kelas Inspirasi Surabaya) mendatang telah ditetapkan dari hasil antar para Relawan KIS yang terdiri atas Relawan Panitia, Relawan Pengajar Profesional, dan Relawan Foto/Video-grafer yang terjalin dari 3 angkatan, yaitu KIS 20 Februari 2013, KIS 11 November 2013, dan KIS 29 September 2014, pada puncak Pameran Foto yang bertajuk “Ngumpulno Balung Pisah”, di Oost Kaffie & Thee Jalan Kaliwaron 60 Surabaya, Minggu siang (29/03).
Juli Indawati, satu di antara Pegiat KIS, menuturkan bahwa diskusi pada gatheringmenghasilkan 3 (tiga) rumusan untuk action KIS mendatang. Kegiatan KIS akan menintikberatkan pada Company Visit, Sister Schooling, dan Award fot People Who Willing to Share and Post Their Work or Idea to Inspire or Impact in Edu.
Masih menurut Juli, untuk Company Visit diarahkan akan mengundang siswa SDN diajak berkunjung ke suatu lembaga, misalnya ke Rumah Sakit, melihat bagaimana para dokter itu bekerja; ke projek properti, melihat bagaimana para ahli teknik bekerja; atau bahkan siswa mungkin ke penjara untuk melihat para sipir itu bagaimana bekerja. Adapun Sister Schooling, KIS akan berperan sebagai penghubung antar dua sekolah untuk dipertemukan. Dua sekolah tersebut dapat tukar menukar siswa, guru, atau share program sehingga kedua sekolah tersebut dapat saling menimba hal-hal positif demi kemajuan sekolah masing-masing.
Sedangkan Award fot People Who Willing to Share and Post Their Work or Idea to Inspire or Impact in Edu, yaitu KIS akan mengajak seseorang yang telah melakukan dan atau berpengalaman dalam bidang tertentu untuk berbagi. Misalnya seorang ibu berpengalaman mengajari anaknya yang ‘gagap berbicara’, atau menangani anaknya yang difabel, kemudian menemukan metode-metode tertentu. Dengan metode-metode itu seorang ibu tersebut dapat mendemonstrasikan atau menularkan kepada orangtua siswa maupun guru.
Ali Muchson, satu di antara penggagas pameran foto, mengatakan bahwa tema pameran dengan Bahasa Jawa ‘Ngumpulno Balung Pisah’ yang berarti ‘Mengumpulkan Tulang-Tulang Yang Terpisah’, dalam kandungan makna yaitu menyatukan kembali keluarga, teman atau pun kelompok komunitas tertentu yang sudah terpisahkan baik oleh waktu, jarak maupun kondisi yang berbeda. Ngumpulno balung pisah memang perlu. Bila tidak ada yang berupaya menyatukan kembali tentu saja hubungan atau relasi di masa lalu kita dapat saja hilang tidak berbekas.
Longgar dan kemudian lenyap. Padahal ada banyak kenangan manis atas nama kebersamaan. Sayang bila itu semua lalu menguap begitu saja.Gagasan yang dimunculkan dari pameran ini adalah adanya keinginan untuk menguatkan hubungan antar keluarga besar KIS di mana pun berada, dan tidak pandang dari mana asal muasalnya. Dalam konteks ini, tentulah kita yang hidup dan mencari kehidupan di Kota Surabaya tercinta ini. Tersadar bahwa walau tak seberapa bermakna secara makro, bahwa kita telah berupaya turun tangan, turut peduli dengan pendidikan anak bangsa di Kota Surabaya ini, sesuai dengan peran dan profesi masing-masing. Di sini lah kita banyak menaruh harapan kepada mereka untuk keberlangsungan Indonesia mendatang, 10, 20, atau 30 tahun ke depan.
Foto-foto yang dipamerkan adalah sebagian foto hasil bidikan para fotografer pada Hari Inspirasi 20 Februari 2013, Hari Inspirasi 11 November 2013, dan Hari Inspirasi 29 September 2014, di berbagai SDN yang tersebar di wilayah Surabaya. Foto-foto dipajang di meja-meja dan di berbagai dinding Oost Kaffie & Thee menambah semarak suasana bagi pengunjung. Dengan Kartu Selipan Buku yang diletakkan di setiap meja bersanding dengan foto diharapkan pengungung dapat membaca isi kartu tersebut untuk mengenal tentang KIS dan action apa saja yang telah dan akan dilakukan.
Pameran foto dilaksanakan 27 – 29 Maret 2015, pada puncak acara dimeriahkan oleh tampilan Jazz ITS dan stand-up komedi oleh Tafa, Kelas 3, Sekolah Kreatif SD Muhammadiyah 16 Surabaya. Pada akhir diskusi diluncurkan website resmi KIS, yaitu https://kelasinspirasisurabaya.org/. (Humas Dispendik Surabaya)