Susana SMKN 5 sore kemarin (17/10) tidak tampak seperti biasanya, mulai dari lapangan hingga ruang aula gedung SMKN dipenuhi sekitar 500 peserta yang terdiri dari perwakilan KKR (Kader Kesehatan Remaja) SMP/MTs/SMA/Ma dan tim pembina TP UKS se-Jawa Timur. Mereka mengkuti acara pembukaan Jambore UKS Tingkat Provinsi Jawa Timur yang akan berlangsung selama beberapa hari di surabaya.
Pembukaan diawali dengan penampilan musik angklung yang dibawakan oleh anak-anak dari Yayasan Pendidikan Anak-Anak Buta (YPAB) Keputih Sukolilo. Lagu “My Heart” yang mereka bawakan berhasil memukau tamu undangan yang hadir dalam acara pembukaan ini.
Dengan mengusung tema “Sehat dimulai Dari Saya”, Kegiatan Jambore UKS Provinsi Jawa Timur 2014 dibuka secara resmi oleh Asisten Kesejaheteraan Masyarakat Provinsi Jawa Timur Asyhar. Dalam sambutannya Asyhar mengungkapkan, Jambore UKS ini merupakan kegiatan yang bertujuan meningkatkan pelayanan kesehatan di masing-masing sekolah, guna meningkatkan kualitas pendidikan bagi anak didik, sekaligus sebagai upaya membudayakan pola hidup sehat yang dimulai dari anak didik dan nantinya berkembang kepada masyarakat.
Sementara itu, mewakili Walikota Surabaya Drs. Eko Haryanto, MM Asisten Kesejahteraan Rakyat Pemkot mengungkapkan pihak berterima kasih dapat dipercaya sebagai tuan tumah pelaksanaan d Jambore UKS Jatim 2014. “Para nanti malam, kemarin (17/10) akan mendapat jamuan makan malam oleh Walikota Surabaya di Halaman Tamn Surya, sekaligus menikmati pemandangan malam kota Surabaya”, tuturnya.
Damaris Padmiasih, Kasi Kesenian dan Olahraga Dispendik menerangkan dalam pembukaan Jambore UKS Jatim 2014 juga menampilkan beraneka ragam stan yang sebagian memamerkan hasil-hasil dari UKS serta pertunjukkan musik band yang diabwakan oleh para siswa. (Humas Dispendik Surabaya)