Dalam rangka menyemarakkan Hari Jadi Kota Surabaya ke- 721, Pemerintah Kota (pemkot) Surabaya menyelenggarakan kegiatan pesta kreatif arek Suroboyo dengan tema Semanggi Suroboyo (Semarak Majalah Animasi dan Game Digital Suroboyo). Acara tersebut terselenggara atas dukungan Dinkominfo dan Dispendik Surabaya.
Pada kegiatan ini, puluhan siswa SMP, SMA dan SMK se-kota Surabaya tampak berlomba-lomba menampilkan karya terbaiknya di bidang desain majalah dan game digital yang mereka buat sendiri dengan didampingi para guru TIK di sekolah masing-masing.
Acara Semanggi Suroboyo secara resmi di buka oleh Walikota Surabaya Tri Rismaharini di Atrium Royal Plaza Surabaya (13/05). Dalam sambutannya Risma -panggilan akrab walikota- menyampaikan agar para siswa untuk tidak takut dan malu dalam mencoba mengikuti lomba apapun.
Dengan mengikuti lomba yang bersifat positif seperti ini, selain dapat mengisi waktu luang dengan baik, juga mengajarkan bekerja keras, serta anak-anak mampu menciptakan kreasi dan mampu bekerjasama dengan teman-temannya yang lain. “Untuk itu, ayo kita dorong mereka mengikuti berbagai macam lomba”.
Terkait unas, Risma menekankan agar para siswa tidak perlu mempercayai bocoran soal unas, karena masa depan para siswa tidak hanya tergantung pada unas. Melainkan melalui kreatifitas seperti ini, nantinya dapat dijadikan meraih masa depan yang lebih cemerlang.
Sementara itu, Kepala Dinkominfo Kota Surabaya Antik Sugiharti, menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini merupakan wadah dalam memberikan kesempatan pada siswa untuk bisa menyalurkan kemampuannya di bidang teknologi informasi dan komunikasi secara nyata.
Senada dengan Antik, Ikhsan Kadispendik Surabaya menambahkan bahwa pengembangan bakat, potensi, serta kreatifitas para siswa dapat tersalurkan dengan baik melalui kegiatan-keegiatan yang bersifat positif seperti ini.
Acara pembukaan Semanggi Surobyo diakhiri dengan kunjungan ke stan-stan sekolah yang menampilkan berbagai macam desain majalah dan animasi digital karya siswa surabaya oleh Walikota Tri Rismaharini didampingi Kadinkominfo Antik Sugiharti, Kadispendik Surabaya Ikhsan, dan Ketua PKK Kota Surabaya Ibu Hendro Gunawan. (Humas Dispendik Surabaya)