Sebagai upaya memberikan bekal kecakapan hidup (life skill) kepada para siswa agar kelak dapat dijadikan sebuah pengalaman dalam meraih masa depan yang lebih baik.
Tadi siang bertempat di lantai 3 gedung Hi-tech Mall Surabaya, Dinas Pendidikan Kota (Dispendik) Surabaya selenggarakan pelatihan pendidikan kecakapan hidup (life skill) selama kurang lebih satu minggu kepada para siswa SMA.
Pada kesempatan ini, para siswa dilatih oleh para instruktur yang telag berpengalaman di bidangnya tentang teknik pembuatan jaringan internet lewat sistem operasi Linux, pelatihan perakitan telepon selular berbabis android, serta pelatihan perakitan perangkat note book.
Kasi Kesiswaan Dikmenjur M. Aires Hilmi menuturkan, bahwa kegiatan ini merupakan program lanjutan pemberian pendidikan (life skill) kepada siswa SMA Surabaya. Jika pada program sebelumnya para siswa hanya diberikan pengetahuan dasarnya, saat ini mereka mempraktekkan langsung apa yang telah mereka dapat selama ini.
Novi, salah satu siswa dari SMAN 8 yang turut serta dalam pendidikan (life skill) ini menuturkan, bahwa Jika di sekolah ia tidak mendapatkan pengetahuan bagaimana caranya merakit note book, melalui pendidikan (life skill) ini ia dapat mengetahui bagaimana langkah-langkah merakit note book dengan dibimbing para instruktur yang telah berpengalaman. ” Ini merupakan sebuah pengalaman baru bagi saya”, ungkapnya.
Pelatihan pendidikan (life skill) yang diadakan di Hi-tech Mall ini diikuti tidak kurang dari 80 peserta. Mereka berasal dari SMAN 7, SMAN 15, SMA Bina Taruna, SMAN 8, SMAN 20, SMAN 6, dan SMA Wachid Hasyim 1. (Humas Dispendik Surabaya)