Setelah kepala sekolah dan guru mendapatkan pengimbasan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), kini giliran Pengawas SD dan SMP mendapatkan pelatihan. Selain mendapatkan pelatihan Microsoft Office 365 para Pengawas ini juga dilatih membuat media pembelajaran yang menyenangkan berbasis aplikasi daring.
Salah seorang Pengawas SD, Heru Prasetywati menuturkan selain mendapatkan ilmu yang bermanfaat melalui pelatihan ini nantinya para Pengawas mendapatkan sertifikat 32 jam yang dapat digunakan untuk mengurus Penilaian Angka Kredit (PAK).
“Pelatihan ini nantinya akan berlangsung selama dua pekan dan diikuti oleh seluruh Pengawas SD dan SMP se-Surabaya,” ungkap Heru, Rabu (11/3/2020).
Sementara itu, Urip Wahyono dari P4TK Seni dan Budaya Yogyakarta menyampaikan untuk dapat memotivasi para siswa agar lebih semangat belajar, maka perlu digunakan media-media pembelajaran yang menyenangkan.
“Di sini para pengawas dilatih membuat media pembelajaran yang menyenangkan melalui aplikasi online,” ungkap Urip. (Humas Dispendik Surabaya)