Peringatan hari kasih yang jatuh pada hari Jumat (14/02), menjadi momen tersendiri bagi SD Khadijah 2 Surabaya dengan menanamkan gemar membaca dan sayang kepada buku kepada para siswa-siswinya.
Kepala SD Khadijah 2 A. Afifuddin, menuturkan kegiatan kali ini merupakan salah satu rangkaian untuk mendukung Surabaya sebagai kota literasi. Ia mengungkapkan, kegiatan membaca diawali dengan membaca buku oleh siswa selama 15 menit dan kemudian diceritakan kembali di depan teman-temannya buku/cerita apa yang sudah mereka baca.
“Melalui kegiatan ini kami berharap mampu meningkatan minat baca siswa,” ungkap A. Afifuddin Jumat (14/02/2020).
Afifuddin, menambahkan tidak hanya siswa guru, kepala Sekolah, karyawan, namun wali murid turut berpartisipasi kegiatan tersebut. Para siswa dihibur dengan datangnya pendongeng anak Nasional Kak Harris dan Ayis.
Dalam kegiatan ini Kak Harris dan Ayis menceritakan bagaimana menyayangi buku dan mempelajarinya dengan sering banyak pengetahuan membaca buku. Kak Harris mengungkapkan, “Luar biasa animo Sahabat Ayis yang ada di Surabaya tidak kalah dengan Sahabat Ayis yang ada di luar kota semua tertawa berbahak dan ceria dengan donheng yang saya bawakan,” ungkap Ayis.
Pada kesempatan ini, Kak Harris juga mengajak siswa dan siswi untuk bermain game dan bagi-bagi hadiah yang sudah di sediakan.
Azam salah satu siswa SD Khadijah 2 Surabaya iji sngat tertatik dan senang karena dia di samping mendapatkan hadiah juga terhibur dengan boneka Kak Hartis yanb di beri nama Ayis. “Saya seneng sama Ayis lucu dan menggemaskan,” terang Azam. (Humas Dispendik Surabaya)