Upaya memajukan pendidikan terus dilakukan oleh Pemerintah Kota Surabaya tidak hanya pada pendidikan formal di sekolah namun juga merambah sampai tingkat kampung.
Komitmen tersebut diwujudkan dalam Roadshow Kampung Pendidikan yang merupakan kerjasama dengan berbagai stakeholder. Seperti tahun-tahun sebelumnya, Roadshow Kampung Pendidikan mengunjungi berbagai kampung untuk mempromosikan pentingnya pendidikan.
Roadshow Kampung Pendidikan digelar perdana hari ini Kamis (28/9) di jalan Karangan. Tari Remo RW I Kelurahan Sawunggaling, sajian musik instrumental biola dari empat violinist cilik berseragam Pramuka.
Nanis Chairani, Dinas Pengendalian Penduduk, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak kota Surabaya dalam sambutannya menuturkan, pihaknya berterimakasih kepada seluruh warga yang berpartisipasi.
Ia merasa bangga kepada warga RW I kelurahan Sawunggaling yang kompak dalam penyelenggaraan Kampung Pendidikan yang nyaman untuk pengasuhan anak-anak. Semua hal tersebut jika seluruh elemen seperti warga, pemerintah, dan stakeholder lainnya bergandengan tangan.
Masih menurut Nanis, sekarang marak narkoba dengan sasaran anak-anak. Ia menghimbau agar seluruh warga turut menjaga anak-anak agar terjauh dari narkoba. Masa depan anak-anak harus dipersiapkan mulai dari sekarang.
Budi Santoso, Marketing Communication MPM Honda dalam sambutannya mengatakan, kali ini merupakan kali ketiga MPM Honda berpartisipasi dalam penyelenggaraan Roadshow Kampung Pendidikan. Ia berharap, hingga sampai roadshow kelima acara berjalan dengan lancar.
Usai sambutan, para undangan diajak untuk berkeliling kampung sekitar panggung. Setiap kampung dilengkapi dengan taman bacaan masyarakat. Selain itu sesekali anak-anak menyambut dengan musik patrol dan tari Remo. Turut hadir pada kesempatan ini Kadispendik Surabaya Ikhsan dan Ketua Dewan Pendidikan Surabaya Martadi. (Humas Dispendik Surabaya)