Sebanyak 85 Kepala dan Bendahara Sekolah SMP Swasta se-Wilayah Utara Kota Surabaya mengikuti sosialisasi bantuan Pemerintah melalui Sistem Informasi Pengadaan di Sekolah (SIPlah) dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
Pada kesempatan ini, Kepala Dinas Pendidikan (Dispendik) Surabaya Ir. Yusuf Masruh, M.M mengimbau agar sekolah melakukan tertib administrasi dalam pelaporan keuangan ke sistem SIPlah milik Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).
“Kami berharap agar pelaporan berjalan dengan baik serta tepat waktu, sehingga kegiatan berjalan dengan lancar,” ungkap Yusuf, Selasa (11/01/2021).
Terkait Pertemuan Tatap Muka 100 persen yang tengah berjalan di Surabaya, mantan Sekretaris BPB Linmas Kota Surabaya tersebut mengungkapkan, bahwa PTM telah berjalan sesuai dengan protokol kesehatan. Ia juga mengimbau agar jangan ada jam kosong selama PTM berlangsung. Selain itu, sekolah diharapkan untuk memperhatikan siswa dari Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR).
“Ajak anak didik kita untuk mandiri serta berakhlak mulia, yaitu salah satunya dengan mengajak mereka mengaji tafsir Al-Quran,” ungkap Yusuf.
Acara yang berlangsung di Gedung Aula SMP Al-Irsyad Surabaya tersebut turut dihadiri oleh Kejaksaan Negeri Tanjung Perak Surabaya. (Humas Dispendik Surabaya)