Linus Nara siswa kelas XI SMAN 16 tampak serius mengisi lembar jawaban tes. Penemu helm berpendingin dan anti gegar otak tersebut bersama 41 pelajar SMA lainnya tengah mengikuti seleksi pelajar prestasi SMA tingkat kota yang berlangsung mulai hari ini, Senin (31/08) di ruang Ki Hajar Dewantara Kantor Dinas Pendidikan Kota (Dispendik) Surabaya.
Kasi Kesiswaan Dikmenjur Aries Hilmi, S. STP menuturkan, kegiatan seleksi pelajar prestasi SMA bertujuan menjaring semua pelajar berprestasi, cerdas dan berbakat SMA yang mempunyai kemampuan di bidang akademis dan non akademis, sehingga terwujud generasi emas berakhlak mulia.’
Seleksi tersebut dikemas dengan tiga bentuk tes, diantaranya tes tulis, tes wawasan/wanacara, serta tes potensi baat. Sedangkan, untuk aspek kriteria penilaian meliputi, aspek akademis 40% (tes tulis bahasa inggris, bahasa indonesia, dan matematika), tes wawasan 30%, tes bakat 20%, dan administrasi 10%.
Aries menambahkan, dalam waktu 180 menit para siswa mengerjakan 20 butir soal matematika, 30 butir soal bahasa indonesia, 30 butir soal bahasa inggris, dan 20 butir soal wawasan umum.
“Dari 92 siswa yang mendaftar hanya 42 siswa yang mengikuti seleksi”.
Seleksi pelajar prestasi SMA merupakan wahana untuk mengkomunikasikan atau menginformasikan semua kegiatan yang berlansung di sekolah tentang pengetahuan dan kompetensi serta peningkatan budi pekerti yang dimiliki oleh pelajar. (Humas Dispendik Surabaya)